Emir Hidayat

Alumni IPB yang Berhasil Menjadi Akademisi Ekonomi Syariah

Director of MBA Programme University Collage of Bahrain Alumni IPB Angkatan : 36 (1999) Jurusan/Fakultas : AGB/FEM-S1

Bernama lengkap Sutan Emir Hidayat, salah satu alumni IPB yang saat ini bermukim di Manama, Ibukota Bahrain karena sedang diamanahkan menjadi Assistant Professor & Director Program MBA untuk Banking and Finance di Univerity Collage Bahrain (UCB) sejak tahun 2014 silam.

Pria yang akrab dipanggil Kak Emir ini pernah mengatakan bahwa dalam kitab suci Al-Qur’an, manusia harus tetap berusaha walaupun ditempa kesulitan sekalipun. Karena menurutnya kehidupan seseorang tidak selamanya selalu sesuai harapan, tak jarang harus merasakan pahitnya kehidupan. Namun, jangan sampai menyerah untuk terus-terus mencoba.

Emir ketika semasa kuliahnya tinggal dikontrakan bersama teman-temannya yang juga ada dari pelosok-pelosok desa, namun menurutnya hal tersebut yang menjadikan hidup semasa kuliahnya berwarna karena saling melengkapi.

Bermodalkan usaha dan informasi beasiswa dari keluarganya yang tinggal di Malaysia, Emir mampu mendapatkan beasiswa dan melanjutkan S2 nya di International Islamic University Malaysia (IIUM). Setelah menyelesaikan study S2 di IIUM beliau sempat terbesit ingin menjadi seorang praktisi dibidang syariah, tetapi Allah berkehendak lain beliau bilang sering sekali ditolak untuk bekerja di sebuah perusahaan. Pada akhirnya beliau mendaftarkan diri sebagai dosen D3 di IIUM.

Adapun cerita Emir dapat menjadi Assistant Professor & Director Program MBA untuk Banking and Finance di UCB berawal dari informasi lowongan dosen di sana dari seorang teman bernama Al-Fatih yang sudah duluan menjadi dosen di Bahrain. Al-Fatih menyampaikan bahwa Profesor disana sangat bangga dengan kinerja orang Indonesia, makanya sedang dicari orang Indonesia yang mau mengajar disana.

Tanpa berpikir panjang pula Emir melamar di Universitas di Bahrain itu, dan saat itu pula Emir langsung disuruh presentasi. Karena pengalaman Emir seorang dosen di IIUM,

Emir diterima di University College of Bahrain dan sampai sekarang sudah 10 tahun ia disana. Waktu pindah dan menjadi dosen di sana Emir statusnya masih lulusan S2 dan sedang mendapat beasiswa dari universitasnya untuk mengambil S3 di IIUM. Emir lulus S3 pada tahun 2013 dan sejak Juli tahun 2014 menjabat sebagai Assistant Professor & Director of MBA Programme University Collage of Bahrain.

Tinggalkan Komentar